5 Wisata Gratis Di Bandung Yang Juga Instagrammable

Bandung adalah salah satu daerah objek wisata favorit di Indonesia. Kalau kamu kangen suasana yang adem, sejuk khas pegunungan maka berlibur ke wisata gratis di Bandung adalah salah satu pilihan yang terbaik.

Disana kamu bisa menikmati berbagai pilihan tempat wisata baik yang berbayar atau yang gratis. Iya gratis. Siapa bilang wisata ke Bandung harus dengan budget yang mahal? Tentu saja, stigma itu tidak bisa dibenarkan sepenuhnya.

Kamu bisa tetap bersenang-senang dengan budget hemat namun tidak kehilangan esensi liburan itu sendiri. Bandung tetap jadi wisata favorit untuk kamu yang ingin memanjakan mata dengan pepohonan dan udara yang segar.

Tempat Wisata Gratis di Bandung

Mungkin banyak yang belum tahu kalau di Bandung ada banyak destinasi wisata yang bisa kamu datangi tanpa harus membayar biaya masuk yang mahal. Kalau kamu bosan jalan-jalan ke mall maka kamu bisa mengunjungi tempat dibawah ini sebagai alternative tempat wisata yang oke buat mengisi feed instagram kalian makin kece, yuk simak pilihan wisata gratis di Bandung berikut ini:

Sanghyang Tikoro

Sanghyang Tikoro wisata gratis di Bandung
Foto: bandungtopic

Kalau kamu sudah penat dengan kota besar dengan aktivitas padat dan melelahkan saatnya kamu ke tempat wisata gratis di Bandung, Sanghyang Tikoro. Disana kamu dimanjakan dengan keindahan alam yang luar biasa menakjubkan dan kamu bisa berenang di air yang hijau dan menyegarkan.

Suasana alamnya masih sangat alami sehingga wajib untuk kamu juga menjaga kebersihan selama liburan disana. Untuk lokasinya, Sanghyang Tikoro ini berada di Bandung tepatnya di Jl. PLTA Saguling, Rajamandala Kulon, Cipatat, Kabupaten Bandung Barat.

Baca juga: Ini 8 Tempat Wisata yang Bisa Dikunjungi di Bandung

Taman Fotografi

Foto: Instagram@elinda95
Foto: Instagram@elinda95

Buat kamu yang suka dengan dunia fotografi maka Taman Fotografi adalah tempat wisata gratis di Bandung yang oke banget. Kamu bisa bertemu banyak fotografer handal yang sering menghabiskan waktu di taman itu untuk mencari objek foto. Dapat teman baru sekalian liburan? Cuma di Bandung yang bisa. Kamu bisa datang ke jalan Kamuning No.4, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung untuk menikmati suasana menyenangkan di Taman Fotografi ini.

Bukit Teletubies

Foto: instagram@rbihsan
Foto: instagram@rbihsan

Lokasinya tepat di Bandung Timur dan berada di Kecamatan Cicalengka. Ini adalah bukit yang sangat indah bagaikan hamparan karpet berwarna hijau yang sangat segar memanjakan mata.

Kalau kamu pernah menonton serial anak-anak yang berjudul Teletubies maka bukit ini sama persis dengan yang ada disana. Dijamin semua lelah dan letih akan hilang seketika. Menyenangkan sekali bukan? Jangan lupa datang ke Tanjungwangi, Cicalengka, Bandung, Jawa Barat untuk menikmati hijaunya Bukit Teletubies.

Baca juga:

Bukit Jamur Rancabolang

Foto: instagram @fadhafiyyan
Foto: instagram @fadhafiyyan

Kalau kamu jalan-jalan ke daerah Sugihmukti, Pasirjambu, Bandung, Jawa Barat jangan lupa datang ke Bukit Jamur Rancabolang. Kamu bisa menikmati pemandangan penuh dengan pohon cemara yang hijau dan rindang.

Ini adalah tempat yang sangat nyaman kalau kamu ingin santai dan menikmati suasana yang bebas dari rasa bising dan hiruk pikuk perkotaan. Selain pepohonan cemara kamu juga akan dimanjakan dengan hamparan kebun teh yang indah dengan wangi khas teh yang sangat segar. Penasaran kan?

Gunung Hawu Padalarang

Foto: instagram @harunarrr
Foto: instagram @harunarrr

Buat kamu yang juga suka dengan suasana alam yang nyaman dan dingin, kamu boleh bermain-main ke Gunung Hawu Padalarang. Disana kamu bisa hawu berukuran raksasa tapi hawu tersebut bukanlah buatan manusia melainkan alami terjadi karena proses alam.

Selain itu kalau kamu suka melihat matahari terbit di pagi hari, ini adalah spot paling kece di Bandung yang tidak boleh kamu lewatkan begitu saja. Buat yang suka menantang adrenalin kamu bisa ikut di sekolah khusus panjat tebing. Menantang sekali bukan? Lokasinya berada di Gunung Hawu Padalarang Jawa Barat.

Yuk, nikmati serunya ragam wisata tempat gratis di Bandung yang bisa kamu kunjungi tanpa berbayar. Tentu, pasti bakalan seru nih bisa ke Bandung dengan teman ataupun orang yang di cinta. Jangan lupa, kamu bisa lho cari penerbangan dengan harga terjangkau di Airpaz jika ingin liburan. Happy traveling

tiket-pesawat-promo-hari-ini
Share with us