Brussels dikenal sebagai kota dengan pariwisata yang dinamis, menarik wisatawan dari seluruh dunia dengan berbagai landmark arsitektur seperti Grand Place dan Atomium. Kota ini juga terkenal akan kekayaan budayanya, termasuk kuliner khas seperti wafel Belgia dan cokelat yang terkenal di seluruh negeri.
Di sini, kamu akan menemukan informasi tentang aktivitas di Brussels seru. Yuk, kita cek!
Aktivitas di Brussels
Apa yang terkenal dari Brussels? Ibu kota Belgia yang megah ini tidak hanya dikenal dengan cokelat dan bir yang lezat, tetapi juga dengan warisan budayanya yang kaya. Kota ini menawarkan berbagai tempat wisata menarik yang pasti akan memikat pengunjung dari berbagai belahan dunia.
Mulai dari landmark sejarah yang menakjubkan hingga museum seni yang mengagumkan, Brussels memiliki sesuatu untuk setiap jenis pengunjung.
Apa yang Bisa Dilakukan di Brussels?
Brussels tidak hanya menawarkan keindahan arsitektur yang megah, tetapi juga pengalaman yang unik dan beragam. Berikut beberapa aktivitas di Brussels dan tempat wisatanya yang bisa kamu nikmati:
1. Aktivitas di Brussels dengan Menikmati Keindahan Grand Place
Salah satu aktivitas di Brussels yang wajib dilakukan adalah mengunjungi Grand Place, salah satu alun-alun terindah di dunia. Dikelilingi oleh bangunan bergaya Gothic dan Baroque yang megah, tempat ini menghadirkan keindahan arsitektur abad pertengahan yang menakjubkan.
Di sini, kamu bisa menikmati pemandangan yang memukau sambil menikmati kopi atau cokelat Belgia yang lezat. Jangan lewatkan pertunjukan cahaya yang spektakuler di malam hari. Gunakan Google Maps untuk petunjuk arah, atau naik bus/tram dan turun di halte terdekat.
Lokasi: Grote Markt, 1000 Brussel, Belgia
Hari dan Jam Buka: Setiap hari, 24 jam
Harga Tiket: Gratis
2. Menikmati Megahnya Istana Kerajaan Brussels
Istana Kerajaan Brussels adalah kediaman resmi Raja dan Ratu Belgia yang terletak di pusat kota Brussels. Meskipun tidak digunakan sebagai tempat tinggal, istana ini berfungsi sebagai kantor utama monarki. Kamu dapat menjelajahi bangunan megah ini selama musim panas sebagai salah satu aktivitas di Brussels yang paling seru.
Untuk mencapai lokasi, kamu bisa naik kereta (stasiun Brussels-Central), metro (Parc/Park atau Trône/Troon), atau berjalan kaki dari Parc de Bruxelles.
Lokasi: Place des Palais/Paleizenplein, Rue Brederode 16, 1000 Brussels
Hari dan Jam Buka: Terbuka selama musim panas
Harga Tiket: Gratis; cek situs web resmi untuk konfirmasi.
3. Menyaksikan Pesona Unik Manneken Pis
Salah satu aktivitas di Brussels yang wajib paling seru adalah mengunjungi patung Manneken Pis, yang terletak di jantung kota. Manneken Pis adalah patung air mancur perunggu yang menggambarkan seorang anak laki-laki telanjang sedang buang air kecil ke dalam baskom. Meskipun ukurannya kecil, patung ini memiliki sejarah dan cerita yang besar di baliknya.
Lokasi: Terletak di pojok Rue du Chêne dan Rue de l’Etuve, dekat Grand Place.
Hari dan Jam Buka: Setiap hari, 24 jam
Harga Tiket: Gratis
4. Menjelajahi Dunia yang Memukau di Atomium
Aktivitas di Brussels yang tidak boleh dilewatkan yaitu Atomium. Struktur unik ini dibangun untuk Pameran Dunia 1958 dan terdiri dari bola-bola besi raksasa yang terhubung dengan tabung-tabung, Atomium menjadi simbol inovasi dan kemajuan teknologi.
Kamu dapat naik lift hingga ke puncak untuk menikmati pemandangan indah Brussels dari ketinggian. Untuk mencapai lokasi, kamu bisa menggunakan metro (Heysel/Heizel, Jalur 6), tram (Jalur 3, 7, 9, 51, dan 93), atau bus (Jalur 83).
Lokasi: Pl. de l’Atomium 1, 1020 Brussels
Hari dan Jam Buka: Setiap hari, 10.00 – 18.00
Harga Tiket: 15,95 Euro/Rp280.000
5. Mencicipi Lezatnya Wafel Brussels
Tidak ada yang bisa menandingi kenikmatan wafel Brussels yang segar. Wafel ini terkenal dengan teksturnya yang renyah di luar dan lembut di dalam, disajikan dengan berbagai topping seperti stroberi segar, whipped cream, atau cokelat leleh. Kamu bisa mencicipi wafel autentik di Waffle Factory Brussels.
Lokasi: Waffle Factory, Rue du Lombard 30, 1000 Brussels
Hari dan Jam Buka:
- Senin – Kamis: 08.30 – 21.00
- Jumat – Minggu: 08.30 – 22.00
Harga: 1 – 10 Euro/Rp17.550 – Rp175.500
6. Menelusuri Cerita Visual Komik Khas Belgia lewat Lukisan Dinding
Brussels juga dikenal dengan seni komiknya. Di sepanjang jalanan kota, kamu akan menemukan mural komik yang memukau, menghidupkan karakter-karakter terkenal dari komik Belgia seperti Tintin dan Asterix.
Berjalan-jalan di sekitar kota sambil mengagumi dan berfoto di depan mural-mural ini merupakan salah satu aktivitas di Brussels yang menyenangkan bagi para penggemar komik.
Lokasi: Pusat kota Brussels, di sekitar area yang sering dikunjungi seperti Grand Place, Sablon, dan sepanjang rute metro.
Hari dan Jam Buka: Setiap hari, 24 jam
Harga Tiket: Gratis
7. Menyelami Dunia Surealis di Museum Magritte
Museum Magritte merupakan aktivitas di Brussels yang sempurna bagi para penggemar seni atau siapa pun yang ingin mengeksplorasi karya-karya pelukis surrealisme terkenal, René Magritte. Museum ini memiliki koleksi lukisan, gambar, dan objek pribadi Magritte yang memperkenalkan pengunjung pada aliran seni yang unik dan misterius.
Lokasi: Terletak di pusat Brussels di Place Royale 1, 1000 Brussels.
Hari dan Jam Buka:
- Selasa-Jumat: 10:00 – 17:15
- Sabtu – Minggu: 11:00 – 18:00
Harga Tiket: 3 – 10 Euro/Rp52.650 – Rp175.500
8. Menyelami Kehidupan Seni di BOZAR Brussels
Salah satu tempat wisata di Brussels yang tak kalah menarik yaitu BOZAR Brussels, atau Palais des Beaux-Arts, pusat seni terkenal di kota ini. Tempat ini sering mengadakan pameran seni kontemporer, konser musik klasik, dan pertunjukan teater yang memukau.
Pengunjung dapat menikmati kehidupan seni yang beragam dan dinamis di sini. Untuk mengecek ketersediaan tur atau pemesanan tiket, kamu bisa mengakses situs web resmi mereka. Lokasi ini mudah dicapai dengan transportasi umum, dengan Stasiun Central (kereta, metro, bus) sebagai halte terdekat.
Lokasi: Rue Ravenstein 23, 1000 Brussels
Hari dan jam Buka: Selasa – Minggu, 10.00 – 18.00
Harga Tiket: Bervariasi.
Tips Perjalanan ke Brussels
Sebelum mengunjungi Brussels, pastikan untuk merencanakan perjalananmu dengan baik. Berikut beberapa panduan yang bisa berguna bagi para wisatawan yang hendak mengeksplorasi kota ini:
- Lokasi-lokasi utama seperti Grand Place dan Manneken Pis dapat dengan mudah dijangkau dengan berjalan kaki dari pusat kota atau menggunakan transportasi umum yang efisien.
- Untuk memaksimalkan kunjunganmu, sebaiknya persiapkan pakaian yang sesuai dengan cuaca Brussels, yang dapat bervariasi dari musim panas yang hangat hingga musim dingin yang sejuk.
- Pastikan juga untuk menghormati peraturan lokal, seperti tidak merokok di tempat umum dan membuang sampah pada tempatnya.
Dengan begitu banyaknya aktivitas di Brussels yang menarik untuk dilihat dan dilakukan, kota ini menjadi destinasi sempurna bagi siapa pun yang mencari pengalaman wisata kaya akan budaya dan sejarah.
Pesan tiket pesawatmu ke Brussels dengan mudah melalui Airpaz dan mulailah petualanganmu sekarang! Jangan lewatkan penawaran terbaik untuk perjalanan yang nyaman dan menyenangkan.