4 Hal yang Perlu Kamu Ketahui tentang liburan ke Taiwan!

Ketika sebuah negara ataupun tempat wisata banyak dikunjungi oleh pelancong pastinya memiliki banyak keunikan baik dari sisi keindahan, keseruan, dan lain-lain. Taiwan menjadi salah satu negara yang menarik untuk didatangi pada musim liburan tiba. Tak hanya dari sisi budaya saja, akan tetapi tempat-tempat seru di Taiwan sudah bisa dipastikan memberi pengalaman liburan lebih keren.

taiwan

Liburan ke Taiwan akan menambah pengalaman pribadi kamu bersama teman ataupun keluarga. Oleh sebab itu, ada keistimewaan penting dari negara satu ini yang patut kamu ketahui. Lalu, seperti apa daftar keistimewaan dari Taiwan sehingga menjadi negara favorit bagi para traveller?

1. Memiliki Akses WiFi Gratis di Semua Tempat

Mungkin kamu sering kesulitan dalam mencari akses WiFi ketika liburan ke sebuah negara, akan tetapi jika berkunjung ke Taiwan bisa dipastikan kamu tak akan galau karena lambatnya akses internet. Pemerintah kota Taiwan telah menghadirkan akses internet gratis di semua tempat umum mulai dari pertokoan, alat transportasi, rumah sakit, hingga perpustakaan. Jadi kamu tak akan mengeluh lagi soal akses internet jika berkunjung ke tempat-tempat menarik di Taiwan.

Baca Juga: 5 Tempat Penginapan Murah di Taiwan Cocok untuk Backpacker!

2. Akses Sepeda Menjadi Prioritas

Mungkin kamu akan sedikit tercengang ketika orang Taiwan lebih suka bersepeda dibandingkan mengendarai mobil ataupun sepeda motor. Maka dari itu tak heran bila di tempat-tempat tertentu tersedia jalan-jalan khusus sepeda terutama di Taipei yang menyediakan infrastruktur lebih luas khusus para pesepeda. Jadi bagi pecinta sepeda bisa lebih bebas melenggang ke berbagai tempat menarik di sekitar Taipei.

museum-taiwan

3. Memiliki Jumlah Arterfak yang Banyak di Kawasan Asia

Sebagai salah satu negara yang kaya akan sejarah dan budaya maka tak heran bila ketersediaan museum di Taiwan terbilang berlimpah. Taiwan sendiri memiliki jumlah artefak sebanyak 35.000 dan menjadi negara paling kaya artefak se Asia hingga saat ini. Kalangan turis sering memanfaatkan waktu berkumpul di museum untuk menyaksikan benda-benda koleksi mulai dari permata, patung, lukisan, dan benda lainnya. Kamu bisa mengunjungi tempat sejarah paling banyak didatangi pelancong yakni Muesum Nasional Prasejarah Dunia.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Tempat Belanja Murah di Taiwan

4. Terdapat Banyak Toko

Salah satu pusat belanja bernama Seven Eleven mungkin di Indonesia hanya ada beberapa gerai saja, akan tetapi di Taiwan lebih dari 11 gerai Seven Eleven bisa kamu jumpai. Bahkan masih banyak tempat-tempat belanja baik dalam skala kecil maupun besar dibangun dengan jarak tak terlalu jauh sehingga pelancong bisa dengan mudah menemukan restoran hingga toko makanan ringan di tepi jalan.

Shopping in Taiwan

Taiwan memang sering dikaitkan sebagai negara dengan tempat wisata kuliner serta budaya paling terkenal di dunia, akan tetapi ulasan mengenai keistimewaan seputar Taiwan memberi gambaran bahwa masih banyak hal unik tersaji bagi pelancong. Jika ingin ke sana, yuk, pesan tiket pesawatmu di Airpaz.com dan dapatkan berbagai promo menarik!

tiket-pesawat-promo-hari-ini
Share with us