Pakistan memiliki banyak daya tarik bagi wisatawan domestik maupun internasional. Karena banyaknya pilihan, penting untuk mencari tahu rekomendasi kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi, bahkan jika durasi liburanmu terbatas
Meskipun hampir sama dengan negara India, objek wisata terbaik di Karachi juga bersahabat untuk berbagai kalangan usia, mulai dari dewasa hingga anak-anak. Oleh karena itu, setiap orang dalam rombonganmu pasti dapat menikmati liburan dengan cara terbaik bagi mereka.
Nah, untuk membantumu kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi, simak delapan rekomendasi melalui artikel berikut ini, ya!
Kegiatan Terbaik yang Bisa Dilakukan di Karachi
Kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi bisa dilakukan di banyak tempat, mulai dari pengalaman kota besar, wisata alam, hingga wahana bermain yang cocok bagi semua kalangan usia.
Kamu hanya perlu memilih sesuai dengan preferensi liburan dan kesepakatan bersama keluarga atau teman.
Sebagai kota yang mendukung perekonomian negara dengan pelabuhan-pelabuhannya yang besar, Karachi bisa menjadi tujuan yang ideal bagi penggemar laut dan pantai yang ingin merasakan liburan yang terjangkau dan meriah.
Jika kamu mencari sensasi liburan yang lebih menantang, kota ini juga menyediakan berbagai wahana bermain untukmu. Tidak hanya itu, para wisatawan muslim juga dapat menjalani perjalanan wisata religi ketika berkunjung ke kota ini.
Paket yang komplit, bukan?
Apa yang Harus Kamu Lakukan di Karachi
Di bawah ini, kamu akan menemukan delapan rekomendasi utama kegiatan selama berlibur di Karachi. Beberapa aktivitas dan tempat terkenal di Karachi yang dapat kamu coba antara lain:
1. Bersenang-senang dan dan Menikmati Dinginnya The Great Fiesta Water Park
Setelah istirahat di hotel setelah tiba di Bandara Karachi, kamu dapat mengunjungi The Great Fiesta Water Park bersama teman atau keluarga sebagai kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi.
Saat berada di sini, kamu tidak akan merasa terlalu panas, karena terdapat banyak wahana air yang dapat memberikan kesegaran.
Beberapa wahana yang bisa kamu coba antara lain ember air raksasa, seluncuran air, berenang santai, dan sebagainya.
Akses transportasi ke sini bisa menggunakan bus menuju Main Super Highway, Karachi. Harga tiket masuk ke water park ini sekitar 4.985 Rupee Pakistan atau sekitar Rp283.651 per orang.
2. Menikmati Olahraga Air yang Menyenangkan di Churna Island
Penggemar olahraga air, jangan sampai melewatkan Churna Island, karena di sini kamu bisa melakukan snorkeling, berenang, serta scuba diving di air laut yang jernih dan berwarna biru. Tentu hal ini merupakan salah satu kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi.
Selama melakukan kegiatan tersebut, kamu akan merasa kagum dengan kekayaan biota laut di Pulau Churna ini.
Jika tertarik, kamu bisa datang dengan mobil atau bus dari Kota Karachi, dengan waktu perjalanan sekitar dua jam. Paket wisata ke pulau ini dibanderol sekitar 14.957 Rupee Pakistan atau sekitar Rp850.955 per orang.
3. Bersantap di Bawah Matahari Terbenam di Do Darya
Menikmati santapan malam sambil menatap matahari terbenam di Dorya merupakan salah satu kegiatan yang bisa dilakukan di Karachi, terutama bagi yang datang bersama pasangan.
Karena lokasinya yang sangat dekat dengan laut, kamu bisa mendengar deburan ombak sambil menikmati makan malam di salah satu warung atau restoran di area ini. Pilihan kuliner di sini juga beragam, sehingga kamu bisa memilih makanan sesuai selera.
Kamu dapat mencapai tempat ini dengan menggunakan taksi atau mobil sewaan.
4. Mengunjungi Arsitektur Tua di Frere Hall
Frere Hall merupakan peninggalan bersejarah Pakistan yang mengingatkan bahwa negara ini pernah menjadi bagian dari koloni India-Inggris. Hal tersebut terlihat dari arsitektur khas kolonial bangunan ini yang telah dibangun sejak tahun 1865.
Saat ini, bangunan ini telah diubah menjadi perpustakaan dan galeri seni, dan dikelilingi oleh taman hijau yang indah.
Tempat ini bisa menjadi salah satu kegiatan terbaik yang bisa dilkukan di Karachi.
Jika tertarik, kamu bisa datang ke sini dengan menggunakan mobil atau bus menuju Fatima Jinnah Rd, lokasi bangunan ini. Kamu bisa masuk ke dalam area ini secara gratis.
5. Mencoba Street Food dan Nongkrong di Port Grand
Port Grand Karachi merupakan salah satu destinasi wisata favorit anak muda setempat dan wisatawan. Di sini, kamu bisa menikmati berbagai hidangan pinggir jalan yang lezat dengan harga terjangkau.
Kamu dapat datang ke sini dengan berjalan kaki, lalu menikmati pemandangan sore hingga malam yang memukau di kota ini. Tentu hal ini bisa menjadi kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi.
Karena lokasinya berada di tepi pantai, kamu pasti akan menikmati deburan ombak dan angin laut saat kulineran di sini.
6. Melihat Penyu di Turtle Beach
Sesuai dengan namanya, di Turtle Beach Karachi, kamu bisa melihat banyak penyu saat berkunjung. Hal ini bisa menjadi kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi.
Untuk meningkatkan peluang melihat penyu-penyu yang mengubur telur mereka di pasir, sebaiknya datang saat cuaca di Karachi sedang dingin.
Akses ke sini juga mudah, karena kamu dapat datang menggunakan taksi atau mobil sewaan.
7. Bergembira di Bahria Adventure Land Karachi
Berpetualang di Bahria Adventure Land Karachi merupakan salah satu hal terbaik yang bisa dilakukan di Karachi jika kamu datang bersama keluarga atau teman. Karena wahana dan atraksi di sini akan membuat semua orang mendapatkan hiburan favorit mereka.
Beberapa wahana yang bisa kamu coba antara lain roller-coaster, surfer’s spot, bianglala, kereta api, dan sebagainya.
Ketika lapar, kamu juga bisa bersantap bersama keluarga dan teman di salah satu restoran dalam area ini. Harga tiket masuk ke taman bermain ini dimulai dari 9.971 Rupee Pakistan atau sekitar Rp567.303 per orang. Untuk aksesnya, kamu bisa datang dengan mobil.
8. Mengagumi Keindahan dan Desain Cantik Tooba Masjid
Sebagai salah satu negara dengan populasi Muslim yang besar, Pakistan juga memiliki beberapa masjid indah. Selain sebagai tempat beribadah, keunikan masjid-masjid di Pakistan juga menjadikannya sebagai destinasi wisata, seperti Masjid Tooba.
Masyarakat setempat sering menyebut masjid ini dengan nama Gol atau Masjid Bundar, karena bentuk kubahnya yang besar dan bundar. Sebagai wisatawan, lokasi ini juga bisa menjadi salah satu kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi.
Masjid ini mampu menampung hingga lima ribu jamaah. Kamu tidak perlu membayar biaya masuk, kecuali ongkos taksi atau mobil sewaan untuk mencapai lokasi masjid.
Tips Memilih Kegiatan Terbaik yang Bisa Dilakukan di Karachi
Untuk memastikan liburanmu di Karachi nyaman dan aman, ada beberapa tips singkat yang bisa kamu ikuti:
- Pastikan untuk membawa mata uang lokal (Rupee Pakistan) agar kamu dapat bertransaksi dengan lebih mudah.
- Jangan ragu untuk menawar harga barang atau jasa jika kamu merasa harganya terlalu mahal, karena beberapa pedagang mungkin mematok harga tinggi bagi turis asing.
- Selalu hormati budaya setempat dengan cara menyesuaikan pakaian dan sikapmu.
- Kenali berbagai moda transportasi yang tersedia di Karachi agar kamu bisa menjelajahi kota ini dengan lebih cepat dan mudah.
- Selalu jaga barang bawaanmu, terutama di area yang ramai
Nah, setelah melihat rekomendasi kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Karachi di atas, kamu sudah tak sabar datang ke sini, bukan? Oleh karena itu, segera pesan tiket pesawat dan hotelmu di Airpaz karena mudah dan cepat!