Tips ke Universal Studio Singapore untuk Pertama Kali

Siapa sih yang gak tahu Universal Studio Singapore? Universal Studio Singapore merupakan destinasi favorit ketika berkunjung ke Singapore. Jika baru pertama kali akan berkunjung ke Universal Studio Singapore, berikut beberapa tips yang bisa kamu ikuti sebelum pergi. Yuk, simak selengkapnya di sini!

Tips ke Universal Studio Singapore

1. Datang Lebih Awal

Bermain di Universal Studio Singapore dipastikan enggak bisa sebentar. Dengan 7 zona dan lebih dari 20 atraksi, tempat ini bakal menyita waktu kamu seharian. Belum lagi kalo kamu suka 1 wahana dan ingin main lebih dari sekali. Bisa dipastikan lebih dari 5-6 jam.

Universal Studio Singapore buka dari jam 10 pagi dengan waktu tutup yang bervariasi antara weekday dan weekend. Bila kamu ingin datang kesini, disarankan datang lebih awal agar bisa mencoba semua wahana permain yang ada di Universal Studio Singapore.

Baca juga: Ini Dia, Tempat Wisata di Jawa Timur yang Belum Banyak Diketahui

2. Cek Jadwal Wahana Permainan

Perlu kamu ketahui kalau semua pertunjukan dan photo session di USS memiliki jadwal masing-masing yang berbeda. Pertunjukan seperti Monster Rock, atau ingin foto bareng Minions, semua ada keterangan waktu dan tempatnya, jadi harus selalu cek jadwal agar tidak ketinggalan satupun wahana di Universal Studio.

Agar tahu jadwal lengkapnya, kamu bisa ambil selebaran yang biasanya ada di sebelah kanan ketika baru masuk ke zona Hollywood. Di situ tertulis jelas jadwal atraksi dan sesi foto yang dibagi per zona.

jadwal uss - Universal Studio Singapore

3. Bawa Pakaian Ganti

Sebelum kamu berangkat ke Universal Studio Singapore, pastikan kamu memakai baju dan sepatu yang nyaman dan tidak disarankan untuk memakai ransel berukuran besar. Jangan lupa untuk membawa kacamata, topi, dan sunblock karena cuaca di Singapore sama dengan di Indonesia jadi kamu bisa melindungi dirimu dari paparan sinar matahari langsung. 

Bila kamu masuk di Jurassic Park Rapid Adventure, kemungkinan besar kamu bakal basah kuyup. Maka, ada baiknya juga untuk mempersiapkan pakaian ganti, jika kamu berencana untuk mencoba wahana Jurassic Park Rapid Adventure.

4. Ribet dengan Barang Bawaan? Bisa Simpan di Loker

Jurrasic Park

Di beberapa wahana yang mengharuskan kamu meninggalkan tas dan tersedia loker untuk menyimpan barang-barang yang kamu bawa. Ada 2 wahana yang mengharuskan pengunjung menyimpan barang bawaan ke dalam loker seperti Revenge Of The Mummy dan Jurassic Park Rapid Aventure.

Jika kamu berencana untuk menggunakan loker di Jurassic Park perlu membayar sebesar 4 SGD per jamnya. Sedangkan untuk, Revenge Of The Mummy dapat digunakan secara gratis di 45 menit pertamannya. Asiknya, kedua wahana ini letaknya bersebelahan. Jadi kalau kamu yakin antrian di Jurassic Park Rapid Adventure enggak memakan waktu lebih dari 45 menit, disarankan simpan barang-barang di loker Revenge of the Mummy saja.

5. Bawa Botol Minum Sendiri

Untuk menghemat uang jajan, kamu bisa membawa botol minum sendiri jadi kamu tidak perlu membeli air minum. Jika habis, kamu bisa mengisi ulangnya di drinking fountain yang selalu ada di semua wahana dan sekitar toilet.

Jika kamu bertanya-tanya apakah boleh membawa makanan aatau minuman dari luar, jawabannya adalah boleh. Simpan makanan atau minuman yang kamu bawa ke dalam tas.

6. Cari Diskon

Kalo kamu ada rencana ke Universal Studio Singapore, cari informasi terkait diskon. Seperti waktu lalu, Resort World Sentosa memberikan diskon karena keberhasilan mereka mendapatkan penghargaan sebagai “Best Integrated Resort” di ajang TTG-Travel Awards (ajang penghargaan untuk industri pariwisata se-Asia Pasifik). Kalau bisa dapatkan potongan biaya masuk ke Universal Studio Singapore lebih murah, kenapa tidak mencobanya? Benar bukan?

Nah itu tips-tips buat kalian yang mau ke Universal Studio Singapore, terutama buat kalian yang baru pertama kali mau seseruan di sana. Tertarik untuk ke sana? Kamu bisa pesan tiket pesawat seperti Scoot Tiger Air di Airpaz  untuk menuju ke Singapura. Happy traveling!

tiket-pesawat-promo-hari-ini
Share with us