Wisata Alam Kalibiru: Wah, Indahnya Bagaikan Surga!

Wisata Alam Kalibiru merupakan salah satu destinasi yang menyuguhkan pemandangan alam terbaik di Yogyakarta. Wisata ini tepatnya berada di Bukit Menoreh, Kabupaten Kulonprogo. Masyarakat biasanya datang ke lokasi ini untuk menghilangkan penat karena memiliki suasana yang sangat asri disertai udara segar di dalamnya. Ada juga sebagian masyarakat yang memanfaatkan momen wisatanya untuk berfoto.

Biaya Tiket Masuk Kalibiru Yogyakarta

Kalibiru Yogyakarta memiliki harga tiket masuk yang standar dan ramah di kantong para pengunjung. Anda beserta keluarga dapat menikmati keindahan alam selama berhari-hari dengan biaya dibawah satu juta rupiah. Hal ini tentu saja menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang berdatangan dari berbagai daerah. Beberapa pembagian biaya masuk untuk berbagai lokasinya yaitu sebagai berikut.

Tiket Masuk Utama

kalibiru
Sumber : portalwisata.com

Anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar 10.000 rupiah untuk menikmati wisata di dalamnya. Namun, Anda tidak dapat menikmati berbagai wahana yang tersedia. Ini hanya diperuntukkan bagi wisatawan yang ingin berkunjung untuk menikmati suasana alamnya saja. Selain itu, Anda juga akan berfoto di lokasi lainnya yang tidak termasuk ke dalam spot foto terbaik di dalam wisata tersebut.

Biaya Berfoto

Biaya foto 1080x800 1
Sumber : dejogjaadventure.com

Wisata Alam Kalibiru juga memberikan beberapa lokasi foto terbaik di dalamnya. Sudah banyak wisatawan yang membagikan keindahan alamnya ini lewat sosial media.

Lokasi ini sangat digemari oleh kalangan anak muda yang berkunjung ke destinasi wisata tersebut. Biaya untuk berfoto sendiri memiliki harga yang cukup bervariasi yakni sekitar 10 ribu hingga 35 ribu rupiah sesuai dengan lokasi yang digunakan.

Baca Juga : Kunjungi Juga 17 Tempat Wisata Sekitar Patung Garuda Wisnu Kencana

Mencoba Flying Fox

Flyingfox 1080x800 1
Sumber : rutewisata.com

Bagi Anda penggemar aktivitas pemicu adrenalin, flying fox ini dapat menjadi solusinya yang akan menjadikan liburan terasa lebih seru dan menyenangkan. Biaya yang harus dikeluarkan untuk menikmati kegiatan ini yakni sekitar 5000 hingga 10.000 rupiah bagi setiap orangnya. Rutenya sendiri memiliki jarak yang berbeda-beda yaitu antara 50 hingga 85 meter.

Menginap di Homestay

kalibiru
Sumber : jarangpanas.com

Anda juga dapat menikmati berbagai aktivitas serta pemandangan dari lokasi wisata ini dengan cara menginap di dalamnya. Sudah tersedia Homestay dengan harga sewa sekitar 150 ribu rupiah untuk setiap malamnya. Biaya tersebut tergolong sangat murah dimana Anda dapat menikmati panorama matahari terbit dan terbenam di lokasi wisata yang tidak dapat disaksikan oleh pengunjung lainnya.

Rekomendasi Hotel Terdekat

Homestay 390x230 1
Serut 1 Homestay
Munggang Homestay 390x230 1
Munggang Homestay
Serut 2 390x230 1
Serut 2 Homestay

Beberapa Fasilitas di Wisata Alam Kalibiru

Wisata Alam Kalibiru juga memiliki berbagai fasilitas yang cukup memadai di dalamnya. Anda akan merasa betah selama liburan di lokasi wisata ini dengan beberapa fasilitas tersebut yang informasinya  akan dijelaskan dibawah ini.

Area Parkir dan Mushola

Tempat parkir 1080x800 1
Sumber : tempatasik.com

Salah satu fasilitas yang terdapat dalam Wisata Kalibiru Kulonprogo ini yaitu tersedianya lahan parkir yang cukup luas. Area parkir tersebut dapat menampung puluhan kendaraan. Anda pun dapat menikmati liburan dengan aman dan nyaman karena fasilitas tersebut. Selain itu, terdapat pula sebuah Mushola yang memudahkan Anda untuk beribadah ketika sedang berwisata disana.

Baca Juga : Rekomendasi hotel di medan yang memberikan pelayanan terbaik

Camping Ground

Camping ground 1080x800 2
Sumber : nahkodabaru.blogspot.com

Bagi Anda yang menyukai liburan dengan kegiatan berkemah, fasilitas ini dapat menjadi solusinya. Anda beserta rombongan teman ataupun keluarga dapat menginap di Camping Ground ini. Anda akan mendapatkan pengalaman yang berbeda dan lebih berkesan selama liburan. Dengan berkemah, Anda juga dapat menikmati keindahan dari wisata alam tersebut selama seharian penuh

Toilet Umum

Toilet umum 1080x800 1
Sumber : travelingyuk.com

Fasilitas ini merupakan yang paling penting untuk berbagai kebutuhan wisatawan. Toilet tersebut bahkan sudah ada sejak diresmikannya lokasi wisata ini. Anda tidak perlu lagi kesusahan mencari toilet ketika sedang menikmati liburan.

Warung Makan

Kuliner kulonprogo 1080x800 1
Sumber : pamitranrentalmotor.com

Wisata Alam bernama Kalibiru ini juga memiliki warung yang menyediakan berbagai makanan dan minuman. Anda tidak perlu repot membawa bekal makanan banyak yang memberatkan selama perjalanan. Bahkan warung tersebut juga menyediakan menu favorit para wisatawan seperti mie ayam pangsit ataupun lontong sayur yang sangat lezat.

Rute Menuju Wisata Alam Kalibiru

Wisata Kalibiru yang berada di Yogyakarta ini memiliki dua rute untuk memasukinya. Anda dapat memilih jalan mana saja yang akan dilalui menuju lokasi wisata tersebut. Selain itu, Anda tidak dapat menikmati wisata ini selama 24 jam karena memiliki jam operasional tertentu di dalamnya. Wisata ini biasa dibuka pada pukul 08.00 pagi dan akan tutup pukul 16.00 sore dalam setiap harinya.

Dari Kota Jogja

Jogjakarta

Rute menuju Wisata Alam Kalibiru ini tidak begitu sulit jika diambil dari pusat kota. Anda hanya perlu mengarahkan kendaraan dengan tujuan Wates, kemudian Waduk Sermo. Sebagian besar wisatawan selalu melewati rute ini dimana Anda dapat melihat keindahan alam dari Waduk Sermo selama perjalanan berlangsung. Dari sana Anda akan menempuh perjalanan dalam waktu satu jam menuju lokasi tujuan.

Baca Juga : 8 Tempat Ngabuburit di Jakarta yang Menarik untuk Dikunjungi

Melalui Daerah Klereng

Jalan Tikus 1
Sumber : bernasnews.com

Jalan menuju Wisata Alam Kalibiru Jogja ini juga dapat dilalui melalui jalur Klereng. Pertama, dari pusat kota Anda harus melakukan perjalanan hingga Sentolo, kemudian daerah Pengasih. Setelah sampai di Pengasih, ambil jalur menuju daerah Klereng. Dari sana, Anda hanya perlu mengikuti petunjuk jalan menuju lokasi wisata tujuan. Cara ini jauh lebih cepat dibandingkan rute yang pertama.

Itulah beberapa informasi dari Wisata Alam Kalibiru yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta. Anda harus mencoba berkunjung ke lokasi tersebut ketika sedang berada di Kulonprogo. Pastikan pula liburan yang akan Anda lakukan mampu memberikan kesan terbaik. Bagi Anda yang berasal dari luar kota, dapat memesan tiket Pesawat / Hotel di Airpaz.com dengan harga terjangkau untuk menghemat biaya liburan.

promo-Airpaz

Share with us

Tinggalkan komentar