Cobalah 7 Kegiatan Terbaik untuk Dilakukan di Nice ini

Sebagai salah satu negara idaman wisatawan dunia, ada banyak sekali tempat liburan di Prancis yang dapat kamu kunjungi. Selain Paris, Kota Nice juga bisa menjadi pilihan menarik ketika kamu berlibur di negara ini. Dengan banyak kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice, dijamin liburanmu akan menjadi pengalaman yang sangat berkesan.

Kota ini menawarkan perpaduan pengalaman liburan yang modern dengan sentuhan klasik Eropa yang memanjakan mata. Di sini, kamu bisa menikmati wisata sejarah, alam, budaya, atau bahkan hanya bersantai seperti anak muda Prancis.

Nah, kamu pasti penasaran mengenai tempat wisata di Nice Prancis yang seharusnya kamu kunjungi. Yuk, temukan semua rekomendasi lengkapnya dalam artikel di bawah ini!

Kegiatan Terbaik untuk Dilakukan di Nice ketika Berlibur

kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice saat kamu liburan

Nice terletak di Prancis Selatan, berjarak di tepi Laut Mediterania, di antara kota Marseille dan Genoa. Karena lokasinya yang strategis, pantai dan kehidupan laut menjadi daya tarik utama di Nice.

Meskipun begitu, masih banyak objek wisata terbaik di Nice yang perlu kamu datangi selain pantai.

Kota metropolitan ini dikenal dengan arsitektur klasiknya, sehingga kamu akan menemukan banyak bangunan tua yang indah dan penuh bersejarah.

Jika kamu lebih suka liburan yang santai dan tenang, berjalan-jalan dan menikmati beberapa spot wisata adalah cara yang sempurna untuk bersantai setelah melakukan perjalanan panjang. Dan tentu saja, Nice juga menawarkan pengalaman kuliner yang luar biasa yang tidak boleh kamu lewatkan!

Nanti, selain mendapatkan rekomendasi destinasi wisata di Nice, kamu juga akan menerima tips perjalanan yang akan membuat liburanmu makin aman dan nyaman.

Apa yang Harus Kamu Lakukan di Nice

Berikut tujuh kegiatan menarik yang dapat kamu nikmati di Nice selama liburan, baik sendirian maupun bersama orang terkasih:

1. Berjalan-jalan di Promenade des Anglais

berjalan di Promenade des Anglais sebagai kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice

Promenade des Anglais adalah kawasan pejalan kaki yang terletak dekat dengan Pantai Laut Mediterania. Tempat ini sangat populer dan menjadi tujuan wajib ketika liburan di Kota Nice. Kawasan yang telah berdiri sejak tahun 1820-an ini memiliki panjang tujuh kilometer dengan bentuk yang berkelok-kelok.

Selama mengunjungi tempat wisata gratis ini, kamu dapat berjalan-jalan di sepanjang pantai yang indah, bermain di pantai, menikmati pemandangan Laut Mediterania, atau hanya duduk-duduk di bawah pohon atau bangku yang tersedia. Selain itu, Promenade des Anglais juga menjadi lokasi Karnaval Nice yang diadakan setiap bulan Februari.

Untuk mencapai tempat ini, kamu dapat menggunakan taksi, bus rute 12, atau trem dari Bandara Nice.

2. Bertamasya di Castle Hill (Colline du Château) sebagai Kegiatan Terbaik untuk Dilakukan di Nice

Bertamasya di Castle Hill sebagai  kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice

Ketika kamu berjalan ke arah timur dari Promenade des Anglais, kamu akan melihat jalanan tersebut berkelok ke atas menuju sebuah bukit. Bukit ini terkenal sebagai Castle Hill Nice.

Jika kamu datang dari sisi barat, kamu dapat menaiki bukit ini melalui tangga yang terletak di sebelah kiri Hotel Suisse.

Sesampainya di puncak bukit, kamu akan disuguhi pemandangan yang menakjubkan. Beberapa di antaranya termasuk menara pengawas tua, area kuburan, serta reruntuhan gereja tua. Selain itu, kamu juga bisa menikmati keindahan Kota Nice, melihat panorama laut, air terjun, dan taman yang sangat disukai oleh penduduk setempat. Tentu saja hal ini merupakan salah satu kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice.

3. Eksplorasi Kota Tua (Old Town)

Eksplorasi Kota Tua sebagai  kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice

Setiap negara biasanya memiliki Kota Tua yang menyimpan banyak kenangan dan sejarah bangsanya. Nice juga tidak terkecuali. Kamu bisa melakukan kegiatan terbaik yang bisa dilakukan di Nice dengan berkunjung ke Kota Tua yang dihiasi oleh toko-toko kuno dan dikelilingi oleh berbagai kafe dan restoran.

Ketika berada di sini, jangan lewatkan kesempatan untuk berbelanja di pasar yang buka setiap hari Senin. Kamu bisa menemukan berbagai cinderamata khas Nice dengan harga yang masuk akal. Kota Tua juga merupakan tempat berdirinya pelabuhan Vieux Nice yang indah, terutama ketika matahari tenggelam.

Untuk mencapai Kota Tua, sebaiknya kamu menggunakan transportasi umum. Disarankan untuk tidak membawa mobil atau sepeda motor karena terdapat keterbatasan lahan parkir.

4. Mencicipi Masakan Lokal yang Lezat 

Mencicipi Masakan Lokal yang Lezat sebagai kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice

Beberapa makanan lokal yang wajib kamu coba sebagai kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice:

  • Socca. Street food goreng yang terbuat dari tepung kacang polong, sehingga bagian luarnya renyah dan bagian dalamnya terasa lembut
  • Pissaladiere. Bentuknya mirip dengan pizza, namun menggunakan bawang yang dikaramelkan dan ikan teri
  • Rose Wine. Wine dengan cita rasa menyegarkan

5. Menjelajahi French Riviera

Menjelajahi French Riviera sebagai kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice

Selama berada di kawasan French Riviera, kamu bisa mengunjungi pantai St. Tropez dan berjemur di bawah matahari. Jika ingin merasakan nuansa klasik, maka kamu bisa datang ke kota tua Antibes. 

Bagi wisatawan yang ingin menikmati suasana glamor, maka silakan mengunjungi Monaco. Cara ini adalah salah satu kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice.

Kawasan French Riviera Nice berada di lokasi yang strategis dan telah didukung banyak moda transportasi. Jadi, kamu bisa datang ke sini dengan kereta api atau bus agar lebih hemat.

6. Mengunjungi Musée Matisse    

kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice dengan berkunjung ke Musee Matisse

Museum ini khusus memamerkan karya seni milik Henri Matisse. Akses ke tempat ini sangat mudah, karena kamu bisa naik taksi, kereta api, atau bahkan berjalan kaki. Hal ini merupakan salah satu kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice.

Selama menjelajahi museum, kamu dapat melihat contoh-contoh karya Matisse, seperti sketsa, lukisan, dan kaca patri (stained glass). Harga tiket masuk ke museum ini adalah 10 Euro atau sekitar Rp166.014 per orang.

7. Berjalan-jalan di Sekitar Place Massena

kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice dengan berjalan di Place Massena

Tempat ini merupakan alun-alun Kota Nice yang menjadi lokasi favorit para penduduk dan menjadi kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice, terutama anak muda, untuk nongkrong bersama teman.

Alun-alun ini memiliki arsitektur perpaduan dari Italia dan Prancis dengan bangunan yang didominasi oleh warna merah dan oker (kuning keemasan).

Alun-alun ini juga dipercantik dengan kehadiran kawasan pejalan kaki, instalasi seni publik, serta air mancur yang cantik.

Untuk mencapai tempat ini, kamu bisa menggunakan taksi, trem, dan bus rute 12.

Tips Perjalanan

tips perjalanan ketika melakukan  kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice

Ada beberapa tips untuk kamu yang ingin melakukan kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice:

  • Jangan pernah mengenakan pakaian pantai (bikini untuk perempuan dan tanpa baju bagi laki-laki) saat berjalan-jalan di kawasan perkotaan. Pastikan untuk mengenakan pakaian yang sopan.
  • Saat berbelanja oleh-oleh di pasar, pastikan untuk membawa kantong belanja sendiri guna mendukung pelestarian lingkungan.
  • Tukarlah uangmu ke Euro sebelum bertransaksi agar lebih mudah berbelanja.
  • Bawa botol minum sendiri untuk berhemat, karena tap water di Nice aman untuk diminum.
  • Selalu jaga barang bawaan saat berada di tempat-tempat ramai agar kamu bisa menikmati kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice.

Nah, jika kamu tertarik mencoba kegiatan terbaik untuk dilakukan di Nice, segera pesan tiket pesawat dan akomodasi hotelmu. Untuk transaksi yang aman dan cepat, kamu bisa memesannya melalui Airpaz. Selamat berlibur!

Airpaz

Share with us

Tinggalkan komentar