Jangan Lewatkan Hal Terbaik untuk Dilakukan di Amsterdam ini

Amsterdam merupakan salah satu kota besar di Belanda yang menjadi tujuan wisata bagi banyak orang dari seluruh penjuru dunia. Nah, berikut ini info seputar hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam yang telah banyak wisatawan lakukan saat berlibur di kota ini!

Hal Terbaik Untuk Dilakukan di Amsterdam

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Di kota yang berjulukan “Venice of the North” ini ada banyak hal yang bisa kamu lakukan saat liburan. Bahkan, kamu tidak perlu bingung pada musim apa sebaiknya berkunjung karena ada banyak aktivitas wisata yang bisa dilakukan di setiap musimnya.

Sementara itu, jenis wisata yang bisa dilakukan di kota yang terkenal dengan jaringan kanalnya ini tersedia untuk semua kalangan usia, dari orang dewasa hingga anak-anak. Tentunya, aktivitas liburan tersebut juga didukung dengan sarana transportasi umum dengan akses yang mudah dan strategis.

Apa yang Bisa Dilakukan di Amsterdam

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Amsterdam menawarkan berbagai pilihan wisata mulai dari tur keliling kanal dengan perahu hingga kunjungan ke tempat pembuatan bir yang telah puluhan tahun berdiri.

Aktivitas wisata seperti bersepeda menjelajahi kota, mengunjungi museum Van Gogh, dan melihat-lihat bangunan bersejarah di Amsterdam hanyalah sebagian kecil dari aktivitas wisata yang populer di kalangan wisatawan. 

Nah, untuk tahu lebih banyak hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam, kamu bisa menyimak ulasan selengkapnya di bawah ini!

1. Museum Van Gogh, Hal Terbaik Untuk Dilakukan di Amsterdam

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Salah satu aktivitas yang wajib ada dalam itinerary liburanmu di Amsterdam adalah mengunjungi museum Van Gogh. Di museum yang berjarak sekitar 13 kilometer dari bandara internasional Schiphol ini ada lebih dari 200 lukisan karya Van Gogh. 

Nah, waktu berkunjung ke museum yang berlokasi di Museumplein 6 1071 DJ Amsterdam ini adalah pukul 9 pagi – 5 sore di hari biasa serta pukul 10 pagi – 6 sore pada akhir pekan.

Di samping itu, berbagai museum Amsterdam yang juga tidak kalah populer di kalangan wisatawan adalah Museum Rijks, Museum Stedelijk, The Royal Concertgebouw, dan sebagainya.

2. Menjelajahi Pemandangan Unik di Kawasan Jordaan

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Jordaan Amsterdam merupakan salah satu kawasan unik yang banyak wisatawan kunjungi bersama keluarga atau orang terdekat mereka. Di kawasan ini, ada banyak hal yang bisa kamu lakukan ketika berada di kawasan ini. Tentu saja, berkunjung ke sini bisa menjadi hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam.

Contohnya seperti melihat-lihat arsitektur bangunan yang unik, mengunjungi galeri seni, berbelanja di toko barang-barang antik, hingga berfoto-foto ria dengan latar belakang taman serta deretan bar dan restoran.

Sementara itu, untuk pergi ke Jordaan dari bandara Amsterdam, kamu bisa menggunakan taksi selama sekitar 20 menit atau dengan bus dan kereta selama 35-45 menit.

3. Tur Wisata dengan Canal Cruise atau Sepeda di Kota Amsterdam

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam juga bisa dilakukan dengan tur kota. Tur ke berbagai sudut kota Amsterdam yang asri juga bisa kamu coba dengan menggunakan sepeda atau perahu melewati kanal-kanal. Nantinya, kamu bisa menyaksikan  pemandangan Amsterdam saat matahari terbenam di antara deretan bangunan dengan arsitektur yang artistik.

Selain itu, apabila menggunakan kapal, kamu juga bisa menikmati suasana malam kota Amsterdam sambil menikmati makan malam di atas perahu. Nah, untuk mencoba tur keliling dengan kapal, kamu harus membayar biaya mulai dari 16 Euro (Rp266 ribu). 

Sedangkan, tur kapal dengan makan malam memerlukan biaya mulai dari 32 Euro (Rp533 ribu) per orang.

4. Mencicipi Aneka Kuliner di Foodhallen

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Untuk para pecinta wisata kuliner, ada banyak kuliner khas kota Amsterdam yang bisa kamu nikmati. Contohnya, seperti bitterballen, jenever, stroopwafels, kibbeling, apple pie, dan sebagainya.

Sementara itu, tempat yang berisi banyak kedai makanan ini buka mulai pukul 12 siang – 12 malam. Sedangkan, khusus untuk hari Jumat dan Sabtu, tempat tersebut tutup hingga pukul 1 pagi. 

Nah, dari bandara Schiphol ke food court yang berlokasi di Bellamuplein 51 1053 AT Amsterdam ini, kamu membutuhkan waktu sekitar 15 menit dengan taksi atau sekitar 30-55 menit dengan bus dan kereta. Kegiatan ini juga merupakan salah satu hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam.

5. Mencicipi Minuman dan Bir Khas Lokal

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Selain pemandangan bangunan lama dan kanal Amsterdam yang unik, kamu juga bisa mencoba kunjungan ke tempat-tempat pembuatan bir lokal yang terkenal seperti Brouwerij ‘t IJ, Heineken, House of Bols, the IJ Brewery, dan lainnya. Cita rasanya yang unik bisa menjadi salah satu hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam.

Sementara itu, tur ke tempat-tempat pembuatan bir di Amsterdam tersebut berlangsung selama sekitar 30-90 menit. Tiket tur ke tempat-tempat tersebut juga cukup bervarisi sesuai dengan paket tur yang ditawarkan, yakni mulai dari 35 Euro (Rp583 ribu).

6. Menikmati  Suasana Westergas yang Kaya Akan Seni dan Budaya

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Tempat wisata Amsterdam yang terdapat di Westerpark ini sebelumnya merupakan kawasan industri. Saat ini, bekas bangunan pabrik gas ini menjadi hub seni dan budaya Amsterdam berupa bisnis kreatif seperti studio seni, tempat pembuatan bir, tempat pengolahan kopi, bar dan restoran, dan lainnya.

Untuk pergi ke tempat yang menjadi tempat diadakannya festival bulanan ini, kamu bisa menggunakan taksi selama kurang lebih 15 menit atau dengan bus dan kereta selama sekitar 40-60 menit.

7. Memuaskan Diri Berbelanja di Nine Streets

Hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Salah satu hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam adalah berbelanja. The Nine Streets atau De Negen Straatjes salah satu destinasi populer untuk mereka yang ingin berbelanja berbagai jenis barang khas Amsterdam. Di tempat ini ada lebih dari 200 toko yang menjual berbagai jenis barang mulai dari pakaian hingga pernak-pernik souvenir.

Untuk pergi ke tempat wisata yang berlokasi di Tussen de Leidsestraat en Raadhuisstraat ini, kamu bisa menggunakan taksi selama sekitar 20 menit dari bandara atau dengan kereta selama 35-45 menit. Tentu saja hal ini bisa menjadi hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam.

Tips Traveling ke Amsterdam

tips menikmati hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam

Ada beberapa tips yang mungkin akan sangat berguna saat kamu berlibur di Amsterdam. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Membeli kartu travel OV-chipkaart untuk menggunakan transportasi umum saat berkeliling kota Amsterdam. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan tarif transportasi yang lebih terjangkau.
  • Membawa kartu dan uang tunai karena beberapa toko atau restoran Amsterdam yang nantinya kamu kunjungi hanya menggunakan sistem pembayaran tertentu.
  • Menentukan waktu kunjungan yang sesuai dengan gaya liburanmu. Apabila ingin suasana liburan yang lebih tenang, hindari datang pada musim panas dan tur di hari Minggu. Hal itu karena di waktu tersebut tempat wisata akan ramai pengunjung.
  • Untuk menghindari antrian panjang saat membeli tiket, sebaiknya reservasi tiket secara online jauh-jauh hari.
  • Siap-siap memakai pakaian berlapis seperti kaos dan jaket atau kemeja dengan sweater karena Amsterdam kadang memiliki cuaca yang tidak menentu.

Nah, demikian rangkuman informasi mengenai hal terbaik untuk dilakukan di Amsterdam yang semoga bisa membantumu menyusun itinerary liburan di Amsterdam. Kunjungi Airpaz untuk mendapatkan penawaran menarik seputar tiket pesawat dan hotel di Amsterdam!

Airpaz

Share with us

Tinggalkan komentar