6 Opsi Transportasi Bandara Mumbai: Penting untuk Diketahui!

Saat membuat itinerary liburan ke Mumbai, salah satu hal yang juga perlu kamu perhatikan adalah transportasi. Oleh karena itu, kamu perlu mencari tahu jenis transportasi yang bisa kamu temukan begitu mendarat di bandara. Temukan jawabannya pada ulasan mengenai transportasi Bandara Mumbai di bawah ini.

Transportasi Bandara Mumbai

Transportasi Bandara Mumbai Terbaik

Saat memilih jenis transportasi yang ingin kamu gunakan untuk berkeliling kota Mumbai, akan lebih baik jika kamu mempertimbangkan beberapa hal seperti biaya, kenyamanan, dan sebagainya.

Selain itu, untuk berjaga-jaga, tidak ada salahnya mempelajari sedikit bahasa India, khususnya percakapan dasar seperti cara menanyakan harga, meminta tolong, dan sebagainya.

Jarak Bandara Mumbai ke pusat kota sendiri sekitar 24 km. Nah, berikut ini ulasan selengkapnya mengenai mode transportasi di bandara Chhatrapati Shivaji Maharaj yang sebaiknya kamu tahu.

1. Layanan Antar Jemput

Layanan Antar Jemput 2

Pada umumnya, layanan antar-jemput banyak disediakan oleh hotel ataupun perusahaan rental. Jadi, saat memilih hotel untuk menginap, kamu bisa mencari tahu terlebih dahulu bilamana hotel tersebut menyediakan layanan antar-jemput.

Biasanya, biaya layanan antar-jemput yang hotel sediakan memerlukan biaya tambahan. Jika kebetulan hotel yang kamu cari tidak menyediakan layanan ini, kamu bisa mencari gerai rental mobil di sekitar bandara untuk memesan layanan ini.

Beberapa perusahaan rental mobil yang menyediakan layanan antar-jemput bisa melayani pemesanan secara online. Sementara itu, untuk menggunakan layanan antar-jemput, kamu perlu mengeluarkan biaya yang lebih mahal daripada transportasi umum lain seperti bus atau kereta, yaitu sekitar 2.000 Rupee atau Rp366.956.

2. Kereta lokal (Suburban Train)

Kereta Lokal Menjadi Salah Satu Transportasi Bandara Mumbai

Pilihan transportasi dari bandara ke pusat kota yang juga bisa kamu pertimbangkan adalah kereta. Akan tetapi, kereta bandara tidak akan kamu temukan di dalam area bandara karena stasiun kereta terdekat berjarak sekitar 3 km dari Bandara Mumbai. 

Jadi, saat tiba di bandara ini, kamu perlu keluar dari terminal dari pergi ke stasiun kereta terdekat, yakni stasiun kereta Vile Parle. Stasiun ini berjarak kurang lebih 4 km dan bisa kamu tempuh menggunakan angkong atau taksi dalam waktu sekitar 11 menit.

Kamu juga bisa pergi ke stasiun lainnya yang juga tidak jauh dari bandara Mumbai, yakni stasiun kereta Andheri Timur. Jarak bandara Mumbai dengan stasiun ini kurang lebih 3,8 km dan bisa kamu tempuh menggunakan taksi selama 16-18 menit.

Untuk pergi ke pusat kota dari 2 stasiun kereta di atas, kamu setidaknya perlu menyediakan uang sekitar 10 – 20 Rupee atau Rp1.832 – Rp3.669.

Sementara itu, kereta lokal yang ada di kota Mumbai memiliki tiga jalur, yakni jalur barat (Western line), tengah (Central main line), dan jalur pelabuhan (Harbour line). Untuk mengetahui biaya serta rute dari ketiga jalur kereta tersebut, kamu bisa membuka situs resmi Indian Railways.

3. Bus

Transportasi Bandara Mumbai Menggunakan Bus

Untuk pergi ke pusat kota Mumbai dan sekitarnya, kamu juga bisa menggunakan bus BEST (Brihanmumbai Electric Supply and Transport) yang merupakan salah satu penyedia transportasi di bandara internasional Mumbai.

Sementara itu, untuk menggunakan mode transportasi tersebut, kamu bisa menunggu di Terminal 1 (T1) maupun Terminal 2 (T2). Berikut ini beberapa jalur bus yang bisa kamu temukan di sekitar terminal bandara:

  • Bus 308

Bus dengan jalur 308 bisa kamu temukan di T2 dan beroperasi antara pukul 05.10 pagi hingga 10.10 malam. Kamu bisa menggunakan bus ini apabila ingin pergi ke stasiun kereta Andheri Timur.

  • Bus 312

Kamu bisa menggunakan bus 312 yang pemberhentiannya ada di T1 untuk pergi ke stasiun kereta Vile Parle maupun Andheri Timur. Setiap harinya, bus ini beroperasi mulai pukul 04.50 pagi hingga pukul 10.50 malam.

  • Bus 321

Sama seperti jalur sebelumnya, bus 321 merupakan bus yang rute perjalanannya melewati stasiun Andheri Timur maupun Vile Parke. Hanya saja, pemberhentian bus ini ada di T2 bandara. Bus ini juga beroperasi mulai pukul 04.50-22.50 setiap harinya.

Biasanya, besaran tarif bus tergantung pada jarak dan jenis yang kamu gunakan. Misalnya, jika menggunakan bus tanpa AC, tarif rata-rata yang harus kamu bayar sekitar 6 – 21 Rupee atau Rp1.100 – Rp3.853. Sementara itu, rata-rata tarif bus dengan AC sekitar 20 – 70 Rupee atau Rp3.669 – Rp12.843.

4. Taksi

Taksi 23

Apabila ingin menggunakan layanan transportasi yang lebih nyaman, kamu bisa naik taksi untuk pergi ke tempat yang ingin kamu kunjungi di Mumbai. Selain lebih nyaman, taksi juga terbilang lebih cepat daripada transportasi lainnya. Sebagai tambahan, kamu tidak perlu transit karena bisa langsung ke lokasi.

Sebenarnya, di luar area terminal kedatangan T1 maupun T2 terdapat beberapa jenis layanan taksi, yaitu layanan taksi online, taksi prabayar, dan taksi armada biasa. Taksi prabayar di bandara adalah Cool Cabs dan taksi warna hitam serta kuning.

Menurut beberapa kalangan wisatawan mancanegara, supir taksi di area tersebut kadang memasang tarif tinggi. Oleh karena itu, apabila tidak ingin kena tarif yang tinggi oleh oknum supir taksi, kamu bisa menggunakan layanan taksi online atau taksi prabayar.

Tarif taksi bandara mumbai ke pusat kota Mumbai sekitar 500 – 600 Rupee atau Rp91.739 – Rp110.087. Jika menggunakan taksi bermeter biasa, kamu bisa menghabiskan biaya hingga 700 Rupee atau Rp128.434. Sementara itu, waktu perjalanan yang dibutuhkan dengan taksi prabayar yaitu sekitar 1-2 jam.

5. Angkong Auto (Auto Rickshaw)

Transportasi Bandara Mumbai Bisa Menggunakan Angkong Auto

Angkong merupakan kendaraan roda tiga yang hanya melayani transportasi jarak dekat di pinggiran kota misalnya dari bandara ke stasiun kereta atau distrik terdekat yang ada di sekitar bandara.

Transportasi ini bisa kamu temukan di terminal domestik maupun internasional bandara Mumbai. Sementara itu, biaya angkong dihitung berdasarkan meter jarak yang ditempuh.

6. Rental Mobil

Gunakan Rental Mobil Sebagai Transportasi Bandara Mumbai

Mobil sewaan merupakan transportasi yang lebih fleksibel untuk kamu gunakan saat liburan di Mumbai. Apabila kamu ingin menggunakan mode transportasi ini, kamu bisa datang ke gerai rental mobil yang ada di sekitar area Kedatangan T1. Untuk pemesanan atau lainnya seputar mobil sewa, kamu bisa menghubungi Akbarcab.

Jadi, itu dia beberapa hal penting seputar transportasi Bandara Mumbai yang penting untuk kamu ketahui saat kamu merencakan liburan ke kota ini. Kunjungi Airpaz untuk pemesanan tiket & hotelnya, ya!

Airpaz

Share with us

Tinggalkan komentar